Jumat, 16 Januari 2015

ADAPTASI MAKHLUK HIDUP

" dan Allah telah menciptakan semua jenis hewan dari air, Maka sebagian dari hewan itu   ada yang berjalan di atas perutnya dan sebagian berjalan dengan dua kaki sedang      sebagian (yang lain) berjalan dengan empat kaki. Allah menciptakan apa yang   dikehendaki-Nya, Sesungguhnya Allah Maha Kuasa atas segala sesuatu 
                                                         (Qs.An Nur :45)



Adaptasi adalah : kemampuan atau kecenderungan makhluk hidup dalam menyesuaikan diri dengan lingkungan baru untuk dapat tetap hidup dengan baik.

Jenis-Jenis Dan Macam-Macam Adaptasi

1. Adaptasi Morfologi
Adaptasi morfologi adalah penyesuaian pada organ tubuh yang disesuaikan dengan kebutuhan organisme hidup. Misalnya seperti gigi singa, harimau, citah, macan, dan sebagainya yang runcing dan tajam untuk makan daging. Sedangkan pada gigi sapi, kambing, kerbau, biri-biri, domba dan lain sebagainya tidak runcing dan tajam karena giginya lebih banyak dipakai untuk memotong rumput atau daun dan mengunyah makanan.

Contoh adaptasi morfologi pada hewan :

Beragam bentuk paruh burung sesuai dengan makanannya 



Tipe mulut pada serangga 


Adaptasi morfologi pada Tumbuhan  :

1. Tumbuhan Hydrophyta (Air)
gelembung pada enceng gondok memungkinkan tumbuhan ini terapung 

Mengenai Saya